Senin, 11 Agustus 2008

Kubu Muhaimin Segera Lakukan Recoveri


Sekjen PKB Muhaimin, Lukman Edy saat hadir dalam kegiatan akhir sanah di pondok pesantren tarbiyatun nasyiin Pacul Gowang diwek Jombang pimpinan KH Azis Mansyur yang juga Ketua dewan Syuro PKB Muhaimin Iskandar. ramadla


Kasasi Yenny di Tolak MA
Jombang, Bhirawa
Sekjen PKB kubu Muhaimin, Lukman Edy menyatakan segera akan melakukan recaveri ditubuh PKB jika kubu Yenny tidak mau bergabung dengan PKB pimpinan Muhaimin Iskandar menyusul adanya kabar kasasi Yenny ditolak MA, Senin (11/8).
" Kita harus menghormati, adanya kelompok yang masih menunggu keputusan MA, saya yakin setelah keputusan hari ini (Keputusan MA) keluar misalnya gus Dur akan bicara dan mengeluarkan pernyataan. Dan kita tetap membuka pintu lebar-lebar,"tuturnya ditemui di Pondok pesantren Tarbiyatun Nasyiin Pacul gowang Diwek Jombang.
Lukman Edy mengatakan, jika kubu Gus Dur tidak mau bergabung maka pihaknya akan segera melakukan recoveri ditubuh partai. " Apa boleh buat, kita segera melakukan recoveri, mengantisasipasi hal-hal tersebut,'tandasnya.

Yang jelas lanjut Lukman Edy yang juga Menteri Daerah Tertinggal ini, menambahkan pola recaveri adalah gunanya untuk merekatkan kembali PKB dengan konstituen. " Ada tiga pola yang pertama memperbaiki hubungan dengan NU, mengembangkan visi Ahlussunnah Waljamaah. Dan tetap konsisten dengan perjuangan,"bebernya.
Terkait, dengan tuduhan terhadap 7 pengurus yang menjadi anasir jahat di tubuh PKB, Lukman Edy mengatakan pihaknya masih menerima, akan tetapi mereka harus diberi sanksi, dan dibina." Agar cara berpolitiknya lebih santun,'tandasnya. ramadlan

Tidak ada komentar: