Minggu, 12 Oktober 2008
Area Publik Jadi Sasaran Penghijauan
Wakil Bupati Widjono Soeparno bersama- sama pimpinan satuan unit kerja saat memulai menggalakkan penghijauan dan kebersihan lingkungan dengan kegiatan Jumat bersih
Jombang, Bhirawa
Wakil bupati Jombang, Widjono Soeparno kembali menggalakkan kegiatan Jumat bersih, yang wajib diikuti seluruh pegawai pemkab Jombang. Kegiatan yang pernah berjalan rutin ini dimulai, Jumat (10/10) kemarin dengan menanam 200 pohon untuk penghijauan khususnya diareal publik.
Lokasi pertama yang dijadikan sasaran program penghijauan tersebut adalah Terminal Bus Kepuhsari, yang dihijaukan dengan tanaman jenis mindi serta pohon beringin putih. Wabup Widjono memimpin langsung penghijaun sekaligus kegiatan menyongsong penilaian lomba Adipura tersebut.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLHK), Nawi Setjianto mengatakan bahwa aksi penanaman itu merupakan upaya Pemkab Jombang untuk lebih menggalakkan penghijauan dan kebersihan lingkungan. ’’Disamping memang menjadi ajang persiapan menyongsong penilaian lomba kebersihan piala Adipura. Dan gagasan Jumat bersih ini juga sebagai upaya untuk memasyarakatkan pemilahan sampah dan pengolahan sampah organik, terutama bagi pelajar ditingkat sekolah,’’terangnya disela-sela kegiatan yang diikuti hampir seluruh kepla satuan unit kerja pemkab dan muspida kabupaten Jombang.
Nawi menambahkan, kegiatan penghijauan yang dilaksanakan setiap Jumat ini, akan lebih ditingkatkan, terlebih menjelang musim penghujan yang diperkirakan datang pada akhir tahun nanti.” Penghijauan seperti ini akan lebih ditingkatkan. Oleh karena itu jenis pohon yang akan ditanam juga disesuaikan dengan kondisi lingkungan dan musim serta areal, agar kemanfaatnya benar-benar bisa dirasakan masyarakat nantinya, “tandas mantan camat ini seraya mengatakan beberapa pohon yang kini ditanam adalah pohon jenis Mahoni dan Mindi yang diharapkan nantinya bisa menjadi pohon peneduh, karena memiliki karakter dan juga kuat.
Program Jumat Bersih disamping sebagai ajang penghijauan dan kebersihan juga dilakukan beberapa program antara lain perbaikan taman kota, pengecatan taman sepanjang jalan raya, serta pengolahan limbah, dan pembangunan kolam. Rur
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar